Pertimbangan Memilih Souvenir Pernikahan

Memilih Souvenir Pernikahan itu ternyata susah-susah gampang. Ini seringkali saya temui pada customer-customer saya di TASYA SOUVENIR. Meski pada prinsipnya mereka tetap membutuhkan Wedding Souvenir pada acara resepsinya, namun selalu ada beberapa pertimbangan dalam menjatuhkan pilihan souvenirnya.

Berikut ini saya sharing pengalaman dari para customer TASYA SOUVENIR ketika mereka akan menjatuhkan pilihan dalam memilih Souvenir Perkawinan, diantaranya yaitu :

1. Pertimbangan Kegunaan Souvenir
Ini lebih ditekankan pada pilihan souvenir yang bisa bermanfaat atau bisa digunakan oleh para tamu. Biasanya yang menjadi pilihan bisa berupa Souvenir Gelas atau bisa juga Souvenir Handuk (Towel Cake Souvenir).

Selain Souvenir Gelas atau Towel Cake Souvenir, masih ada banyak koleksi souvenir lainnya yang bisa berguna alias dipakai untuk keperluan sehari-hari. Misalnya, ada taplak meja (Placemate), Tempat Tissue, Tempat Perhiasan, dll.

Daripada bingung, silakan lihat koleksi-koleksi Souvenir Pernikahan Unik kami di website kami www.tasya-souvenir.com.

2. Pertimbangan Budget Harga Souvenir Pernikahan
 Event pernikahan itu bukan event yang membutuhkan biaya yang sedikit. Ada banyak hal yang harus dipersiapkan untuknya. Seperti : untuk foto pre wedding, sewa tempat resepsi, catering, sewa/pesan baju resepsi, untuk MC, pesan undangan pernikahan, hingga souvenir pernikahannya.

Oleh karena itu, seringkali untuk kebutuhan souvenir pernikahannya dibuat budget tersendiri. Bahkan tidak jarang, budget untuk souvenir malah justru dimepet-mepetin. Hehehe... Soalnya kebutuhannya kan banyak sekali.

Nah, kalo saat ini Anda sedang mempersiapkan event pernikahan, tidak ada salahnya sejak dini memperhitungkan budget harga souvenir pernikahan yang pas di kantong. Yang tentu saja tidak memberatkan kedua belah pihak mempelai.

3. Pertimbangan Kecocokan Model Antar Keluarga
Ini yang seringkali terjadi 'cek-cok'. Hehehe... Bukan cek-cok dalam arti yang jelek, namun lebih pada diskusi bersama untuk menyesuaikan selera model souvenir pernikahan.

Kadangkala pihak mempelai putri pengennya Souvenir Boneka ada yang unik seperti yang ada di www.boneka-souvenir.com. Namun setelah diajukan ke pihak mempelai pria, ternyata tidak cocok. Pihak mempelai pria lebih cocok dengan Souvenir Gelas.

Hehehe... Disinilah pinter-pinternya menyesuaikan serta meyakinkan pasangan serta keluarga. Banyak pilihan kadang juga bikin bingung. Namun bisa juga disesuaikan dengan tema pernikahan hingga akhirnya bisa disepakati bersama souvenir pernikahan yang dipilih.

4. Pertimbangan Penyedia Souvenirnya
Ini juga menjadi pertimbangan yang penting. Kadang ada yang maunya datang langsung ke toko penyedia souvenir yang bisa menyediakan souvenir yang dimaksud.

Namun disisi lain ada juga yang pengen cukup pesan di toko souvenir pernikahan online saja. Tinggal pilih model, bayar, dan nunggu barang sampai dirumah.

Semua itu pilihan. Perlu diperhatikan juga, bagaimana reputasi toko souvenir yang akan Anda percayakan untuk mengerjakan souvenir pernikahan Anda tersebut. Bagai mana pengalamannya, serta track record dalam mengerjakan order dalam jumlah besar.

Semua perlu pertimbangan yang matang.


Semoga bermanfaat...

Salam Souvenir,
Klaten 2 Februari 2012


 Hatta N Adhy PK,ST
Owner dan Founder 
www.tasya-souvenir.com | Souvenir Specialist..!
www.boneka-souvenir.com | Spesialis Souvenir Boneka Adat
www.sandalklumut.com | Aneka Sandal Karakter Lucu Unik
www.hiasan-natal.com | Bisnis Hiasan Pohon Natal
www.souvenirpernikahanmurahku.com | Referensi Blog Dunia Souvenir

HP. 0856 2827 893 | 0852 2803 8000

 

Great Morning ©  Copyright by Tasya Souvenir Klaten | Souvenir Pernikahan | Souvenir Pernikahan Murah | Souvenir Pernikahan Unik | Template Modified by TASYA SOUVENIR | Bisnis Souvenir at SOUVENIR UNIVERSITY